Monday 25 May 2015

Hal-Hal yang Dapat Kamu Lakukan Saat Insomnia Agar Semakin Produktif

Menjelang tengah malam, mata masih enggan menutup. Rasa kantuk belum juga datang menghampiri. Buat kamu yang sering mengalami hal seperti ini, hey... mungkin kamu mengalami insomnia guys! Insomnia biasanya terjadi karena beberapa hal, mulai dari stress, gaya hidup yang tidak teratur, terlalu banyak mengonsumsi kafein, dan sebagainya. Apapun itu, insomnia memang kondisi yang tidak diharapkan.

Saat mengalami insomnia, kamu mungkin mengalami hal yang tidak menyenangkan karena tidak bisa langsung beristirahat. Daripada mengutuk kegelapan, lebih baik meyalakan lilin, bukan?

Buat kamu yang sering insomnia, biasanya menghabiskan malam dengan menonton televisi atau makan. So, agar waktumu semakin produktif, mengapa tak mencoba menyelesaikan beberapa hal selagi kamu insomnia? Tentunya ada segudang hal yang bermanfaat yang bisa kamu lakukan saat insomnia datang, guys.

Berikut ini Hal-Hal yang Dapat Kamu Lakukan Saat Insomnia Agar Semakin Produktif. Yuk kita simak!

1. Menulis Diary

Menulis Diary
Insomnia bisa terjadi karena stres dan beban pikiran yang bertumpuk. Dengan menulis diary, kamu bisa melepaskan beban pikiranmu ke dalam sebuah tulisan. Ini akan membuatmu lega.

Baca Juga : 10 Manfaat Menulis Diary Untuk Mendukung Kesuksesanmu

2. Membaca Buku yang Tertunda

Membaca Buku yang Tertunda
Cobalah untuk menengok rak bukumu. Cari buku yang belum sempat kamu selesaikan untuk membacanya. Saat insomnia datang, kamu bisa mulai menyelesaikan membaca bukumu. Mungkin saja kamu akan jatuh tertidur ketika membacanya.

3. Browsing Internet

Browsing Internet
Kamu memiliki banyak waktu untuk berselancar di dunia maya. Cobalah untuk membuka beberapa situs yang menarik. Kamu bisa menemukan hal-hal yang mendatangkan inspirasi. Jika perlu, carilah beberapa tips untuk mengatasi insomniamu.

4. Download Lagu atau Film

Download Lagu atau Film
Saat kamu insomnia, inilah kesempatanmu untuk menambah beberapa koleksi lagu atau film-mu. Saat malam hari, kecepatan internet juga sangat bagus. Kamu bisa mendownload dengan lancar.

5. Bersih-bersih Kamar

Bersih-bersih Kamar

Ini menjadi saat yang tepat buatmu untuk mulai menyingkirkan benda-benda yang tak berguna di kamarmu. Kamu dapat memilah barang yang kamu butuhkan dan yang tidak sembari membersihkan kamarmu yang mulai berantakan. Ketika kamu mulai capek, kamu bisa berangkat tidur.

6. Menonton Video Inspiratif

Menonton Video Inspiratif

Video-video inspiratif dapat kamu temukan dengan mudah di youtube. Video inspiratif tersebut bisa menambah pengetahuanmu sehingga wawasanmu semakin luas. Pastikan kamu mendapat pelajaran berharga dari video yang kamu tonton, guys!

7. Buat Impian Baru

Buat Impian Baru

Cek kembali daftar impian yang ingin kamu raih. Jika kamu tak memiliki cukup impian yang ingin kamu kejar dalam hidup, inilah saat yang tepat untuk memulai membuat impian-impian baru. Jangan lupa menuliskannya di selembar kertas.

8. Cari Inspirasi Bisnis

Cari Inspirasi Bisnis

Kamu bisa mencari ide bisnis untuk menambah penghasilanmu. Buat kamu yang suka berbisnis, manfaatkan insomniamu untuk mengerjakan bisnis yang dapat kamu lakukan di rumah. Berbisnis online misalnya.

9. Meditasi

Meditasi

Meditasi bisa menjadi alternatif untuk mengatasi insomnia. Kamu dapat membersihkan pikiran negatif dengan bermeditasi sejenak. Pikiran yang rileks akan membuatmu cepat tertidur.

10. Cobalah untuk Pergi Tidur

Cobalah untuk Pergi Tidur

Jika tak kunjung dapat tertidur, kamu bisa membuat tubuhmu nyaman. Misalnya dengan meminum segelas susu hangat, membersihkan wajah dan memakai krim malam, atau memanjakan diri dengan mendengarkan lagu-lagu yang easy listening sebagai penghantar tidur.

Baca Juga : 10 Alasan, Kenapa Kamu Tidak Harus Bangga Ketika Sibuk

Itulah Hal-Hal yang Dapat Kamu Lakukan Saat Insomnia Agar Semakin Produktif dari Izwie. Mungkin kamu punya cara lain yang asyik? Selamat Mencoba!

Editor : Bagus Hermawan
Direkomendasikan Untuk Anda :

0 comments: